Indo-Japan Expo 2008: Komatsu Melebarkan Aktivitasnya di Indonesia

Jum’at, 7 November 2008 13:00 WIB

Japan Expo 2008, diselenggarakan di Arena PRJ Kemayoran hingga 9 November ini. Expo ini menampilkan berbagai acara seperti seminar, pameran teknologi dan industri, seni budaya dan temu masyarakat.

Expo ini adalah satu dari sekian banyak acara untuk memperingati perayaan 50 tahun hubungan diplomatik antara Indonesia dan Jepang Expo ini menampilkan teknologi inovatif dan banyak acara kreatif seperti Kontes Robot ke-2.

Komatsu sebagai pembuat alat-alat berat (heavy equipment) terkemuka mempunyai banyak aktivitas di Indonesia seperti pabrikasi, repabrikasi komponen, kehutanan dan pengembangan sistem. Sebagai upayanya untuk memantau kinerja alat-alat beratnya, PT Komatsu Marketing & Support Indonesia juga mengembangkan sebuah sistem pemantauan bersama perusahaan perangkat-lunak lokal, Jaksoft (PT Jakarta Software Komunikasi). Beragam produk Komatsu saat ini ditampilkan di stan Komatsu di Hall B arena Expo.

Di akhir minggu, akan ada shuttle bus dari Stasiun Gambar dan Golden Hotel, jalan Angkasa yang siap mengantarkan pengunjung dari dan ke arena Expo.

Original Link : http://news.okezone.com/read/2008/11/07/229/161666/indo-japan-expo-2008-komatsu-melebarkan-aktivitasnya-di-indonesia

This entry was posted in Uncategorized. Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *